CARA ROOT DAN INSTAL TWRP ANDROMAX E2 TANPA PC | Berbagi Ilmu Android

CARA ROOT DAN INSTAL TWRP ANDROMAX E2 TANPA PC

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tutorial CARA ROOT DAN INSTAL TWRP ANDROMAX E2 TANPA PC, bagi anda yang belum tahu bagaimana cara me-Root dan menginstal Custom Recovery (CWM/TWRP) bisa simak pada ulasan dibawah ini.
Sebelum anda mencoba cara dibawah ini, ada baiknya anda back up full room andromax E2 anda, karena segala resiko ditanggung anda sendiri. Silahkan ikuti caranya pada ulasan dibawah ini.




Oke langsung saja kita mulai langkah-langkahnya :

  1.  Siapkan terlebih dahulu sdcard 4GB ke atas.
  2. Download bahan-bahan berikut : TWRP_Andromax_E2_sdimage.zip dan UPDATE-SuperSU-v2.46.zip
  3. Ekstrak TWRP_Andromax_E2_sdimage.zip, lalu hasil ekstrakan tadi taruh di sdcard, di luar folder (Ingat taruh di luar).
  4. Taruh juga UPDATE-SuperSU-v2.46.zip di luar (Tidak usah di ekstrak).
  5. Pasang sdcard di Andromax E2, Lalu hidupkan.
  6. Nanti akan muncul kotak berwarna biru, kalau sudah selesei kotak akan jadi warna kuning.
  7. Proses ini cuma memakan waktu beberapa detik saja.
  8. Setelah muncul kotak warna kuning, cabut baterei, lepaskan sdcard.
  9. Hapus folder sdimage (Hasil ekstrakan TWRP_Andromax_E2_sdimage.zip tadi), bisa lewat PC/Laptop atau bisa juga pinjam android punya teman untuk menghapus folder sdimage tadi.
  10. Setelah terhapus, pasang pasang kembali sdcardnya ke Andromax E2.
  11. Tekan dan tahan tombol Power dan Volume Up, lepaskan jika sudah muncul logo Smartfren.
  12. Jika sudah benar maka akan muncul menu TWRP Andromax E2.
  13. Jika sudah muncul menu TWRP, selanjutnya instal  UPDATE-SuperSU-v2.46.zip via TWRP.
Selamat Andromax E2 anda sudah ter-root dan terinstal TWRP. Bagi yang belum berhasil anda dapat mencobanya lagi dengan langkah-langkah yang benar seperti telah saya uraikan diatas. Dan Semoga berhasil.

Terima kasih atas kunjungannya.

0 Response to "CARA ROOT DAN INSTAL TWRP ANDROMAX E2 TANPA PC"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.